Tentang patimber

×

Masa Kecil Senja Puisi Terbaru

Masa Kecil Senja

Ibu,
sebentar lagi lebaran idhul adha
Teringat masa kecilku saat datang merengek manja
untuk pergi melihat pemotongan qurban di masjid
pergi dengan diselingi tawa dan canda

Tatkala malam pergi ke mesjid dengan teman-teman
Mikrofon dan pemukul beduk selalu jadi bahan rebutan
Rasanya begitu damai mendengar irama takbiran
Sungguh masa yang membahagiakan
.
Tiada duka dan kesedihan di wajah teduhmu
Tapi sorotan mata tulusmu selalau terpancar
Dan selalu ada beningnya air mata kelopak mata
Kala ke makam ayah yang mendahului kita


Ibu,
Lebaran idhul adha tahun ini kita tak bersama.
Tapi senja akan selalu panjatkan untaian doa
Agar ibu diberi usia panjang dan kesehatan yang prima
Dan selalu berada dalam kehidupan penuh iman dan taqwa

Maafkan juga yang terkadang marah sama ibu
tapi dalam jiwa terdalamku ibunda tak pernah hilang
Ibunda selalu ada dan setiap saat terbayang
di tengah sepinya malam ataupun siang


Ibu,
Malam nanti takbir akan berkumandang.
Mungkin senja kembali menangis mengenang
masa bersama jalani hari-hari yang panjang
bersama hadapi tantangan hidup yang luas terbentang.

Ibu,
Berikan doamu selalu agar selalu lurus jalanku..

Ibu, anakmu rindu

Source : https://fbcdn-sphotos-f-a.akamaihd.net/hphotos-ak-snc6/224582_297103743736369_1529522136_n.jpg



Author: - 9:47 PM

Tidak ada komentar